Polda Bengkulu Mutasi, Sejumlah PJU Polres Seluma Termasuk Dua Perwira Yang Memasuki Masa Pensiun

  • Bagikan

Seluma, Narasiberita.co.id – Kepolisian Daerah (Polda) Bengkulu kembali melakukan mutasi dan rotasi jabatan di lingkungan jajarannya sebagai bagian dari dinamika dan penyegaran organisasi.

Berdasarkan Surat Telegram Kapolda Bengkulu Nomor: ST / 147 / V / KEP. / 2025, tertanggal 28 Mei 2025. Sejumlah pejabat utama (PJU) Polres Seluma turut mengalami perubahan posisi. Selain mutasi, dua perwira juga diketahui memasuki masa pensiun.

Mutasi ini dilakukan sebagai bagian dari penataan organisasi yang bertujuan meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam menjalankan tugas-tugas kepolisian. Serta mengisi kekosongan jabatan karena rotasi rutin maupun pensiun.

Berikut daftar lengkap perwira yang mengalami mutasi maupun promosi, AKP Tri Yoga Surono, NRP 67040197, sebelumnya menjabat sebagai Kasi Propam Polres Seluma, dimutasi menjadi Perwira Menengah (Pama) Polres Seluma dalam rangka pensiun.

Artikel Lainnya :  Pemkab Seluma Terima Kunjungan Kerja Kepala BPKP Perwakilan Provinsi Bengkulu

IPTU Sumanto, SH, NRP 82050989, yang sebelumnya menjabat sebagai Paur Subbagbinops Bagops Polres Seluma, diangkat dalam jabatan baru sebagai Pejabat Sementara (PS) Kasi Propam Polres Seluma. AKP Suwarjo, NRP 67040590, sebelumnya Kasat Samapta Polres Seluma, juga dimutasi sebagai Pama Polres Seluma karena memasuki masa pensiun.

IPTU Jonggara Gultom, SH, NRP 73120111, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolsek Seluma Timur, diangkat dalam jabatan baru sebagai PS Kasat Samapta Polres Seluma. AKP Agus Sulistianto, SH, NRP 80080176, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Binmas Polres Seluma, diangkat dalam jabatan baru sebagai Paur Sisinfoker Subditregident Ditlantas Polda Bengkulu.

IPTU Narzihatman, SSosI, NRP 74090186, sebelumnya menjabat sebagai Pamin 3 Subbagrenmin Ditbinmas Polda Bengkulu, diangkat sebagai PS Kasat Binmas Polres Seluma menggantikan AKP Agus Sulistianto. Serta IPDA Alifian Adam, STrK, NRP 01041337, yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 2 Satreskrim Polres Seluma, diangkat sebagai Pamin Urpamwal Spripim Polda Bengkulu.

Artikel Lainnya :  DPRD Seluma Paripurna Panja PAD, Berikut Strukturnya

Terkait dengan hal tersebut Kapolres Seluma AKBP Bonar Ricardo Pakpahan, SIK MIK melalui Kabag SDM, AKP H Andi Winawan, SE MM saat dikonfirmasi Radar Seluma membenarkan, terkait dengan adanya mutasi tersebut. Menurutnya, rotasi jabatan merupakan hal biasa dalam organisasi Polri.

“Iya benar mas, ada mutasi sejumlah pejabat di lingkungan Polres Seluma. Mutasi ini merupakan hal yang lumrah dalam tubuh Polri sebagai bentuk penyegaran dan pengembangan karier anggota. Untuk pelaksanaan serah terima jabatan (sertijab), kami masih menunggu petunjuk lebih lanjut dari Bapak Kapolres,” sampai AKP Andi kepada Radar Seluma.

Artikel Lainnya :  Curah Hujan Tinggi, Air Sungai Talo Meluap

Dirinya juga berharap, para pejabat yang mendapat kepercayaan mengemban jabatan baru dapat segera menyesuaikan diri dengan lingkungan tugas masing-masing. Serta meneruskan program kerja yang telah berjalan, bahkan meningkatkan kinerja institusi.

“Diharapkan para pejabat baru bisa langsung beradaptasi, menunjukkan dedikasi dan terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Khususnya di wilayah hukum Polres Seluma,” ujarnya.

Dengan adanya mutasi ini, Polda Bengkulu berharap roda organisasi dapat berjalan lebih optimal. Serta mampu menjawab tantangan tugas-tugas kepolisian yang semakin kompleks dan dinamis ke depan. (Da)

  • Bagikan