Bengkulu, Narasiberita.co.id.- Setelah mengikuti Pertemuan Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto bersama Gubernur Bengkulu dan Para Kepala Desa Se-Provinsi Bengkulu di Balai Buntar, Jumat (25/4/25), pukul 08.30 WIB.
Pukul 11.30 WIB, Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi juga mengikuti kegiatan salat Jumat berjamah Mendes bersama masyarakat Kota Bengkulu di Masjid Raya Baitul Izzah.
Usai salat Jumat berjemaah, Dedy juga mengikuti kegiatan ramah tamah Mendes Yandri bersama Gubernur Bengkulu Helmi Hasan dan berbagai stakeholder lainnya di salah satu rumah makan ternama.
Rangkaian ini juga sebagai ajang silaturahmi dan kolaborasi Mendes Yandri selaku putra daerah asli Bengkulu dengan jajaran Pemerintah Daerah setempat untuk menyukseskan program yang digalakkan oleh Presiden RI Prabowo Subianto. (NB)