Kota Bengkulu, Narasiberita.co.id.- Grand Opening Ruang Madinah, Instalasi Patologi Anatomi dan Poli Paru dihadiri Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi didampingi Wakil Walikota Bengkulu Ronny PL Tobing, di Rumah Sakit Harapan dan Doa Kota Bengkulu. Kamis (24/4/2025).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Daerah Kota Bengkulu Arif Gunadi, Kadis Kesehatan Kota Bengkulu Joni Hariyadi dan Direktur RSUD HD Kota Bengkulu Lista Cerlyviera dan undangan lainnya.
Dalam sambutannya Dedy Wahyudi menyampaikan Apresiasi serta selamat dan sukses kepada Tim RSUD HD Kota Bengkulu atas launching Ruang Madinah, Instalasi Patologi Anatomi dan Poli Paru.
Ditambahkan Dedy, bahwa hal ini adalah komitmen Pemerintah Kota Bengkulu dalam peningkatan layanan kesehatan bagi masyarakat Bengkulu.
(NB)