Wabup Seluma Minta Manajemen RSUD Tais Tingkatkan Kualitas Pelayanan Pada Masyarakat

  • Bagikan
Foto: Wabup Drs. H Gustianto saat sidak ke RSUD Tais/nb.co.id.- nh

Bengkulu, Narasiberita.co.id.- Pasca inspeksi mendadak usai libur Natal dan tahun baru beberapa waktu lalu, Wabup Seluma Drs. H  Gustianto memberikan catatan khusus kepada manajemen RSUD Tais.

Wabup meminta agar RSUD Tais  terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Wabup meminta kepada  seluruh pegawai, baik teknis hingga tenaga medis, untuk optimal memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, untuk memberikan kesan yang baik kepada masyarakat.

” Kita ingin memastikan pelayanan kesehatan di RSUD Tais berlangsung baik dan optimal, kita menginginkan kinerja para pegawai RSUD Tais dapat berbenah dalam memberikan pelayanan terbaiknya, ” sampai wabup Drs Guatianto, belum lama ini.

Artikel Lainnya :  Asisten Administrasi Dan Umum Imbau Agar ASN Tingkatkan Kedisiplinan

Wabup juga mengakui bahwa sebagai perangkat daerah yang langsung berhadapan dengan masyarakat, RSUD Tais tak lepas dari komplain, kritik dan juga berita negatif.

“Keluhan, kritikan masyarakat kita sikapi dengan cepat dan bijak, sehingga tidak berlarut-larut dan menimbulkan dampak yang lebih besar,” sampainya.

Selain itu, Wabup juga memperingatkan kepada para pegawai RSUD Tais, untuk tidak melakukan pungli dalam seleksi perpanjangan masa kerja para tenaga honorer.

“Saya juga menekankan proses seleksi tenaga honorer berjalan sesuai prosedur. Utamakan kompetensinya, bukan malah melakukan pungli menjual nama pejabat,” ingatnya.

 

Artikel Lainnya :  Dukcapil Seluma Lakukan Kunker Ke Dinas Kominfo Kota Bengkulu

Editor: Nh

  • Bagikan