Pemkab Pasuruan Raih Peringkat 3 e-Purchasing Awards Jatim, Nilai Transaksi Tembus Rp19,2 Miliar

PASURUAN-Jatim, Narasiberita.co.id-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasuruan meraih penghargaan bergengsi Peringkat ke-3 dalam e-Purchasing Awards Provinsi Jawa Timur Tahun 2025.

Penghargaan ini diberikan atas kategori Pemerintah Kabupaten/Kota dengan Transaksi Terbanyak dalam pemanfaatan Pengadaan Barang/Jasa melalui Jawa Timur Belanja Online (JATIM BEJO), dengan total nilai transaksi mencapai Rp19.208.430.392.

​Piagam penghargaan diserahterimakan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Timur, Adhy Karyono, kepada Sekda Kabupaten Pasuruan, Yudha Triwidya Sasongko, di Kantor Setda Provinsi Jawa Timur, Rabu (19/11/2025).

​Di panggung yang sama, dua penyedia barang/jasa lokal Pasuruan, Tiara Catering dan Pawon Legho, juga diapresiasi, masing-masing menyabet Peringkat 1 dan Peringkat 3 kategori UMKK Non Badan Usaha dengan Jumlah Purchasing Order (PO) Terbanyak dalam program JATIM BEJO.

​Dorong Reformasi Digital dan Transparansi
​Sekdaprov Adhy Karyono menyatakan e-Purchasing Awards ini adalah bentuk apresiasi Pemprov Jatim terhadap komitmen daerah dalam menggunakan pengadaan barang/jasa secara elektronik versi terbaru, sebagai bagian dari reformasi digital.

​Kepala Bagian Pengadaan Barang/Jasa (PBJ) Kabupaten Pasuruan, Abdul Kadir, menyambut baik penghargaan tersebut dan menyampaikan komitmen untuk terus meningkatkan transaksi belanja elektronik.

​“Pengadaan barang/jasa secara elektronik akan meningkatkan pengadaan yang transparan, terbuka, bersaing, adil dan efektif. Dan yang terpenting adalah efisien,” tuturnya.

​Ia berharap seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dapat berpartisipasi aktif dalam memanfaatkan JATIM BEJO, yang bertujuan mempercepat transformasi digital, meningkatkan efisiensi, serta mendorong penggunaan produk dalam negeri dan UMKM. (Eka)